0
Sumber listrik yang dihasilkan dari aki pada motor injeksi, berperan penting menunjang mobilitas motor. Banyak kasus seperti aki ngedrop, sepul terbakar, power terasa nyendat2 dsb terjadi karena bro asal pasang part ini tanpa menghitung besaran arus yang dibutuhkan.

menurut para mekanik, asal pasang aki, berakibat motor drop atau nyendat2 "Fatalnya kalau spul terbakar atau yang lainya, berarti harus 'jajan' lagi dan itu gak murah"

Berikut catatan Penting, Mencegah masalah kelistrikan yang sering terjadi pada motor FUEL INJECTION

1. Part Standar
Setiap pabrikan sudah menghitung kebutuhan produkna, termasuk antisipasi penggunaan dan pemakaian ekstrim. Terutama untuk motor canggih berbasis FI, penggunaan part yang gak standar pabrikan, akan sulit untuk mendeteksi kerusakan. "sangat disarankanmenggunakan pemakaian listrik sesuai dengan aslinya, jika yang terpasang masih aki standar bawaan motor, pergunakanlah untuk kebutuhan yang standar juga"

2. Sesuaikan dengan kebutuhan penggunaan.
Penggunaan part yang gak standar hingga penggunaan aksesoris yang membuat konsumsi listrik lebih besar seperti penggunaan strobo, lampu LED, Sirine, Rotator dan lainya, Semestinya menggunakan aki yang memiliki kekuatan lebih besar lagi.
"Untuk penggunaan aksesoris seperti itu, bikers meti bijak. Sebab dengan aki standar jelas bakal kedodoran supply listriknya. Jadi kudu diimbangi dengan upgrade aki"
Secara hukum pemakaian itu pada dasarnya dilarang lho..
Sesuai pasal 59 UU no 22 tahun 2009, PP no 44 tahun 1993 tentang kendaraan dan pengemudi pasal 65,66 dan 67.

3.Lakukan Pengukuran
Aki juga perlu perawatan agar daya yang dihasilkan sesuai dengan konsumsi pengguna. Salah satubentuk perawatan itu antara lain, melakukan pengukuran tegangan pengisian dan tegangan aki secara rutin
"Tegangan aki standar antara 14 volt di 2000 rpm dengan tegangan aki minimal 12 volt, jika kurang dari itu segera memeriksa kerusakan pada aki atau sistem pengisian."

4. Cek Sekring dan Fungsi Kelistrikan
Sekring merupakan komponen kelistrikan pada motor FI yang juga penting. Banyak kasus terjadi seperti saat motor jalan mesin tiba-tiba mati. Padahal lampu indikator 'kesehatan mesin' tetap hidup berwarna kuning dan merah menyala. atau, saat motor digunakan, lampu indikatoryang bewana kuning menyala. tapi ketika lampu dinyalakan mesin mati.
"Solusinyasekring harus di cek, kalo kaotor dibersihkan, kalo rusak segera ganti, gak mahal kok, sekitar 10 ribu aja. mending pakaipakai yang baru aja meski sekringnya masih kelihatan bagus. selain itudisarankan melakukan pengecekan fungsi part kelistrikan, sensor2 dengan FIDT di dealer resmi"
Advertisement
Anda baru saja membaca artikel Tabloid otomotif yang berkategori Bengkel / Tips dengan judul Kelistrikan Pada Motor Fuel Injection (FI). Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://situs-ototrend.blogspot.com/2012/11/kelistrikan-pada-motor-fuel-injection-fi_2010.html. Terima kasih!
Kelistrikan Pada Motor Fuel Injection (FI) | Deva | 5
Posted by: Deva Kelistrikan Pada Motor Fuel Injection (FI) Updated at : 05.57
22 November 2012

Posting Komentar

 
Top