2014 Suzuki DR Z 125 L |
Tengok spesifikasi mesinnya 125 cc Single Cylinder SOHC 2 valve berpendingin udara. Bore x Stroke - 57.00 x 48,8 mm ( sama persis dengan Thunder 125). Kompresi 9,5: 1 . Bertenaga 12 HP/ 9000 rpm , 5 percepatan.maju dan mengunakan Karburator Mikuni T VM 20, Sudah CDI dan kapasitas tangki 4, 8 liter.
Rangka Steel model tubular. Swing Arm Steel Hollow. Ban 70/100 19 depan dan 90/100 16 inch di belakang, Rem cakram di depan dan drum di belakang. Masih mengunakan garpu depan yang teleskopik dan Monoshock di belakang yang mengunakan sistem Link.
2013 Suzuki DR Z 200 |
Dengan sedikit perubahan yang mengacu pada pengunaan Dual Purpose seperti lampu utama, sein , lampu rem, speedometer, spion dan Injeksi serta pengunaan ban 21/ 18 ( Ban 21/ 18 ini juga di anut KLX 150 edisi terbatas)- Ilustrasinya seperti seri DR Z 200 , maka perluasan pasar untuk Brand Suzuki Motor Indonesia barangkali akan terwujud. imho
Banyak orang masih ingat kemampuan Suzuki TS 125 ( 2004- Produksi terakhir di Indonesia) dan saat ini di kalangan Adventure / Enduro di Indonesia motor ini masih menunjukan popularitasnya. Belum lagi seri RM/ RMZ yang yang melegenda di dunia Motorctoss Dunia, tidak berlebihan bila Suzuki Motor Indonesia mau meluncurkan kembali genre Trail Dual Purposenya.
Seperti yang diulas dalan tulisan WR 125 Mesin Vixion ( baca juga /2013/07/2014-yamaha-wr-125-r-mesin-vixion.html ), kelas 125-150 cc ini paling masuk akal untuk Indonesia baik dari teknologi maupun harga..Kelas ini adalah obat mujarab buat semua pabrikan membangun segmen pasar baru. Dan banyak pihak setuju bahwa tipe Dual Purpose -lah yang cocok dengan alam dan kondisi jalan di Indonesia
Bisa guncang pasar Adventure/ Enduro ini kalo Suzuki memproduksi dan melepasnya di kisaran16-19 jeti. Soal harga ini sensitif, dengan arus informasi yang deras, ulasan-ulasan tajam diberbagai media dan masyarakat yang semakin cerdas, jangan Overpriced. Akibatnya terlalu berat, ngak dilirik konsumen sekalipun bawa model keren dan nama beken.
Sayang kalau moment yang baik lewat begitu saja, Saat ini pasar Adventure/ Enduro ini baru diisi Kawasaki dengan KLX 150 . Bisa di bilang pasar 125 cc ini kosong melompomg. Tinggal petinggi Suzuki Motor Indonesia dah, kalo sampe pabrikan lain Launching produk Dual Purposenya duluan, ketinggalan lagi dah………..? Mudah-mudah menginspirasi dan konsumen di Indonesia bisa banyak pilihan buat Ber -Enduro Ria
Advertisement
Anda baru saja membaca artikel Tabloid otomotif yang berkategori 2014 Suzuki DR Z 125 L /
DR Z 200 /
Karburetor Mikuni /
Kawasaki KLX 150 /
Motor 125 cc Indonesia /
Motor baru Indonesia /
motor dual purpose /
Motot Trail Enduro /
suzuki motor indonesia /
suzuki rm rmz /
suzuki ts 125
dengan judul 2014 Suzuki DR Z 125 L - pistonnya milik Thunder 125. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://situs-ototrend.blogspot.com/2013/07/2014-suzuki-dr-z-125-l-pistonnya-milik_26.html. Terima kasih!
2014 Suzuki DR Z 125 L - pistonnya milik Thunder 125
|
|
Posted by: Deva
2014 Suzuki DR Z 125 L - pistonnya milik Thunder 125 Updated at :
14.35
26 Juli 2013
Posting Komentar