0
Tren matik di pasar Tanah Air tak lantas membuat kategori bebek terlupakan. Yamaha pun menyegarkan penampilan Vega ZR dengan grafis baru dan keluarnya warna baru putih yang bersih dan lebih terang.

Perubahan minor ini dilakukan dengan menonjolkan Opens internal link in current windowVega ZR yang sporty dan dinamis lewat grafis barunya. Konsepnya mengangkat inti enerji cahaya yang memberikan spirit baru dan dinamis bagi para pengguna Vega ZR. Striping anyar itu terdapat pada leg shield dan cover side Vega ZR warna biru, merah, hijau, hitam dan putih baru yang lebih terang (pure white). Selain Vega ZR biru, hijau dan merah yang diberikan aksen grafis sesuai warna utama, untuk warna putih aksennya merah dan hitam beraksen emas. Vega ZR putih merupakan hero bike yang dipilih untuk memanjakan konsumen.

Logo Vega ZR juga dibuat lebih mudah dibaca dan tampil gagah, terdapat pada sisi kiri leg shield dan bagian kanan dan kiri cover side. Dengan grafis baru dan warna putih teranyar, Vega ZR diharapkan memenuhi kebutuhan konsumen akan kehadiran motor bebek fresh. Vega ZR mengusung tagline ”Tangguh, Lincah, Irit”. Tangguh artinya awet dan mudah dalam perawatan, lincah (mudah dan nyaman dikendarai), dan Irit (hemat bahan bakar).

Tidak ada perubahan spesifikasi mesin dan harga. Tipe mesinnya 4 tak, 2 Valve SOHC, berpendingin udara dan berkapasitas 113 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 6 KW di putaran 7.500 rpm dengan torsi puncak mencapai 8,3 Nm di 4.500 rpm. Harga on the road wilayah Jakarta dan sekitarnya 12.100.000 rupiah.

Di bulan Mei tahun ini Vega ZR membantu naiknya penjualan di kategori bebek sebanyak 10 persen dibandingkan April, 51.998 unit menjadi 57.291 unit. Vega meningkat penjualannya dari 19.424 unit jadi 21.425 unit.

Vega ZR pun tengah naik daun lewat kerjasama Yamaha dengan PT Pos Indonesia. PT Pos Indonesia menggunakan 7.000 unit Vega ZR untuk kendaraan transportasi operasional kerja pos keliling. Vega ZR dicat oranye metalik yang lebih gaya dan merepresentasikan warna khas PT Pos Indonesia. Branding warna ini dan penggunaan Vega ZR berlaku selama lima tahun dalam kontrak.
Advertisement
Anda baru saja membaca artikel Tabloid otomotif yang berkategori Produk Baru / Yamaha dengan judul Grafis Baru dan Hero Bike Putih Anyar. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://situs-ototrend.blogspot.com/2012/06/grafis-baru-dan-hero-bike-putih-anyar_9583.html. Terima kasih!
Grafis Baru dan Hero Bike Putih Anyar | Deva | 5
Posted by: Deva Grafis Baru dan Hero Bike Putih Anyar Updated at : 08.21
15 Juni 2012

Posting Komentar

 
Top