1939 DKW Autounion |
Yang menarik dari DKW Aoutounion langsiran tahun 1939 ini yang bermesin 125 cc 2 langkah ini adalah motor paling banyak di copy oleh pabrik-pabrik motor di eranya bahkan hingga kini. Coba lihat Model Concept 2011 Yamaha Moegi .
2011 Yamaha Moegi |
1955 Yamaha YA 1 |
Setelah Jerman kalah dalam perang dunia kedua, entah karena kalah atau ngak ngerti hak cipta banyak pabrik motor di eropa hingga Harley Davidson meniru model 1939 DKW ini
Penulis pernah punya DKW mirip seperti di atas kalo ngak salah bikinan tahun 1954 , girboknya 3 percepatan -2 tak. Garpunya udah ngak ting-ting, diganti sama garpu trail sama ban Vespa. Stangnya model stang monyet dari sepeda mini .Aliran Chopper barangkali. Gak pake STNK belinya 75.000 rupiah dan salaman doang.
Waktu itu tahun 1985an, penulis adalah anggota termuda (masih SMP kelas 1) dari IPMA - Ikatan Pengemar Motor Antik - Bogor Chapter. Karena sering susah nyala, motor ini jadi sarana pengenalan penulis kepada mesin, mulai piston, carburetor, pengapian, busi, setang seher dan lain-lain.
Berikut adalah beberapa Pabrik Motor yang bikin motor mirip 1939 DKW :
1948 Harley Davidson Hummer - USA, Cikal bakal dari model HD modern
1948 Bantam bikinan Inggris Raya. Perhatikan knalpotnya.....cikal bakal aliran Fish Tail
1946 M1A Moskva dai Soviet- Rusia. Kalo lihat garpunya mungkin jadi cikal bakal garpu Motor Bebek yang sempet populer tahun 70-80an, kaya Honda Astuti tahun 75-79( adiknya Astrea), Suzuki FR , Istilah kerennya Garpu Girder.
1948 Sterzi 125 Turismo dari Italy. Perhatikan garpu depannya, mungkin jadi inspirasi garpu UPSIDE DOWN sekarang.
1955 Kawasaki - Meihatsu. Kalo lihat Kawasaki sekarang dengan seri Vulcan nya , ngak jauh-jauh amat.
1949 JAWA 350 cc twin silinder 2 langkah bikinan Cekoslavkia, dan pabrik motor JAWA ini masih berproduksi.
1951 Triumph BDG 125 buatan Inggris, Triumph masih eksis sampe hari ini.
1955 Royal Enfield 125 RE, asli Inggris, belakangan merek ini diproduksi di India. Penulis juga Kagum sama India, Harley Davidson pun punya pabrik di sana. Padahal pasar HD di Asia paling top Di Indonesia. Apa karena kita ini senang TarSok ( Sebentar apa besok) kalo bagian bayar, atau kebanyakan pajak jadi kurang kompetitif buat arus investasi.......
Masih ada beberapa lagi motor yang mirip 1939 DKW ini ada dari Perancis , Hungaria, Norwegia dan negara- negara eks Eropa Timur.
Meniru adalah suatu proses dari suatu merek untuk berproduksi, berkembang dan eksis di kemudian hari. Barangkali tulisan memberi inspirasi buat Indonesia segera punya merek sendiri di Dunia Motor. Dari berbagai sumber- kurang lebihnya dalam penulisan ini mohon maklum .......terima kasih atas perhatiannya.
Hiduplah Indonesia Raya.
Advertisement
Anda baru saja membaca artikel Tabloid otomotif yang berkategori Indonesia /
Kawasaki /
Motor antik /
Norton /
Replica. DKW /
Yamaha Moegi
dengan judul 1939 DKW dan Industri Motor Dunia. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://situs-ototrend.blogspot.com/2013/04/1939-dkw-dan-industri-motor-dunia_22.html. Terima kasih!
1939 DKW dan Industri Motor Dunia
|
|
Posted by: Deva
1939 DKW dan Industri Motor Dunia Updated at :
23.48
22 April 2013
Posting Komentar